KAI Group Layani 115 Juta Pelanggan di Triwulan Pertama dengan Layanan Berkelanjutan
1 min read

KAI Group Layani 115 Juta Pelanggan di Triwulan Pertama dengan Layanan Berkelanjutan

Jakarta, 10 April 2025 – PT Kereta Api Indonesia (Persero) atau KAI Group mencatatkan peningkatan jumlah pelanggan yang signifikan pada triwulan pertama tahun ini. Total sebanyak 115.398.623 pelanggan telah dilayani oleh KAI Group, meningkat sebesar 8,21% dibandingkan periode yang sama tahun 2024 dengan jumlah 106.639.544 pelanggan. “Peningkatan ini menunjukkan kepercayaan masyarakat terhadap transportasi kereta api sebagai moda perjalanan yang nyaman, aman, dan ramah lingkungan,” ujar Vice President Public Relations KAI Anne Purba.

Dari total pelanggan tersebut, rincian jumlah penumpang terdiri dari: 12.261.634 pelanggan layanan KA Jarak Jauh (KA JJ) dan Lokal KAI, 92.644.826 pelanggan KAI Commuter, 1.694.921 pelanggan KA Bandara di Medan dan Yogyakarta, 1.353.760 pelanggan Whoosh yang dikelola KCIC, 1.009.737 pelanggan LRT Sumatera Selatan, 6.351.283 pelanggan LRT Jabodebek, 45.317 pelanggan KA Makassar–Parepare, dan 37.145 pelanggan dari layanan KAI Wisata.

Pertumbuhan terbesar terjadi pada layanan LRT Jabodebek dengan lonjakan hingga 65,33% dibandingkan tahun sebelumnya, sementara KA Bandara tumbuh sebesar 25%, diikuti oleh Whoosh dengan kenaikan sebesar 12,57%. “Tren kenaikan jumlah pelanggan terjadi di hampir seluruh lini layanan kami, mencerminkan keberhasilan KAI Group dalam menyediakan transportasi publik yang terintegrasi dan berkelanjutan,” tambah Anne.

Sebagai bagian dari upaya keberlanjutan, KAI terus mengembangkan inovasi ramah lingkungan seperti peluncuran fitur Carbon Footprint pada aplikasi Access by KAI untuk menghitung emisi karbon perjalanan serta penggantian alat makan plastik dengan wooden cutlery di dalam kereta. “Keberlanjutan bukan hanya program tetapi menjadi prinsip dasar operasional kami untuk menjaga bumi tetap lestari,” tutup Anne.

(Redaksi)

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *