KAI Luncurkan Program Takjil Gratis Ramadan di 21 Stasiun
1 min read

KAI Luncurkan Program Takjil Gratis Ramadan di 21 Stasiun

Jakarta, 28 Maret 2025 – KAI menghadirkan program pembagian takjil gratis selama 10 hari di bulan Ramadan 2025. Dimulai 21 Maret, program ini menyasar 21 stasiun yang tersebar di Pulau Jawa dan Sumatera dengan total 34.400 paket takjil.

Anne Purba menyatakan bahwa KAI ingin menciptakan pengalaman berbuka yang nyaman bagi para pelanggan. “Ini adalah bentuk kepedulian KAI kepada penumpang agar mereka tetap bisa berbuka dengan nyaman meskipun masih dalam perjalanan,” ucapnya.

Takjil yang terdiri dari roti, kurma, dan air mineral tersebut diberikan setiap hari kepada penumpang kereta jarak jauh mulai pukul 17.00 WIB.

Di wilayah Daop 8, 4.000 paket dibagikan di Surabaya Gubeng, Pasar Turi, dan Malang. “Kami ingin memastikan para penumpang tetap dapat berbuka puasa dengan nyaman tanpa perlu repot mencari makanan dan minuman saat berada di stasiun atau dalam perjalanan,” ujar Luqman Arif.

Wilayah Daop 6 Yogyakarta juga berpartisipasi aktif dengan total 5.700 takjil yang disebar di empat stasiun. “Takjil gratis dibagikan kepada pelanggan yang telah melakukan boarding pada pukul 17.00 WIB atau satu jam sebelum waktu berbuka puasa,” tambah Feni. (Redaksi)

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *