
Pemudik Laut Capai 311 Ribu, Pelindo Pastikan Layanan Aman dan Nyaman
Jakarta, 23 Maret 2025 – Aktivitas pemudik menjelang Lebaran mulai menunjukkan peningkatan signifikan, terutama melalui jalur laut. PT Pelabuhan Indonesia (Pelindo) melaporkan bahwa hingga H-10 Lebaran, total penumpang yang menyeberang melalui pelabuhan-pelabuhan miliknya telah mencapai lebih dari 311 ribu orang.
Angka tersebut menunjukkan bahwa tahun ini potensi lonjakan arus mudik cukup tinggi. Pelindo memperkirakan ada kenaikan sebesar 10 persen dibandingkan tahun lalu yang tercatat sebanyak 2,5 juta penumpang. Kenaikan ini turut didorong oleh kebijakan mudik gratis serta penambahan armada kapal dari berbagai mitra pelayaran.
Untuk mengantisipasi lonjakan ini, Pelindo telah menjalankan sejumlah langkah penting di lapangan. “Kami telah menyiapkan fasilitas tambahan, memperkuat layanan operasional, serta meningkatkan koordinasi dengan berbagai pihak terkait guna memastikan kelancaran dan keamanan perjalanan para pemudik,” jelas Ardhy Wahyu Basuki selaku Group Head Sekretariat Perusahaan Pelindo.
Beberapa pelabuhan utama mencatat jumlah penumpang tertinggi, dengan Pelabuhan Tanjung Perak di posisi teratas sebanyak 33.462 orang. Disusul oleh Tanjung Pinang (26.417 orang), Ambon (18.833 orang), Ternate (16.214 orang), dan Tanjung Balai Karimun (16.100 orang). Pelabuhan-pelabuhan ini menjadi simpul pergerakan utama para pemudik menuju kampung halaman.
Dalam rangka mendukung kelancaran mudik, Pelindo juga mengimplementasikan arahan dari Kementerian BUMN dengan mendirikan posko layanan mudik di sejumlah titik strategis. Posko ini menyediakan bantuan informasi, layanan kesehatan, serta fasilitas pendukung lainnya bagi para penumpang. “Kami ingin memastikan pengalaman mudik yang tenang dan menyenangkan bagi seluruh masyarakat yang menggunakan transportasi laut,” tambah Ardhy.
Pihak Pelindo juga mengimbau agar masyarakat tetap mematuhi seluruh prosedur keselamatan yang berlaku serta tidak mengandalkan informasi yang belum terverifikasi. Akses terhadap informasi resmi sangat penting untuk memastikan perjalanan berlangsung lancar dan terjadwal dengan baik.
Pelindo menyatakan komitmennya untuk terus menjaga mutu layanan sepanjang periode arus mudik. Pemantauan secara intensif dilakukan di seluruh pelabuhan guna mengidentifikasi potensi hambatan dan memastikan kesiapan operasional berjalan maksimal. (Redaksi)